Cara Upload Produk di Shopee Cara Upload Produk di Shopee

Cara Upload Produk di Shopee, Mudah Bisa Pakai HP

Shopee merupakan marketplace yang kini banyak digunakan untuk jual beli secara online. Banyak orang tertarik jualan di Shopee karena bisa menjangkau banyak konsumen, sehingga peluang mendapatkan keuntungan semakin besar.

Selain menguntungkan, jualan di Shopee juga cukup mudah. Tapi, sebelum mendapatkan pesanan dari Shopee, kamu perlu mengoptimalkan toko Shopee kamu. 

Salah satu langkah optimasi yang perlu kamu lakukan yaitu mengunggah foto atau video produk di Shopee agar pengguna Shopee bisa mengetahui produk yang kamu jual. 

Cara upload produk di Shopee sebenarnya tidak sulit. Kamu bisa mengunggah lewat aplikasi. Simak penjelasan selengkapnya berikut ini. 

Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Upload Produk di Shopee

Meski tidak sulit, tapi ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan sebelum mengunggah produk di Shopee. Simak penjelasan selengkapnya di sini. 

Variasi Produk

Salah satu komponen yang perlu diperhatikan sebelum upload produk di Shopee yaitu variasi produk. Sebagai penjual, kamu perlu menambahkan variasi produk, sehingga konsumen tertarik mencari lagi produk di etalase toko kamu. 

Dengan demikian, konsumen bisa berlama-lama berada di toko kamu dan tidak menutup kemungkinan mereka akan tertarik membeli produk lebih dari satu. 

Menentukan Harga

Umumnya, setiap produk yang memiliki variasi produk mempunyai harga jual yang berbeda. Ada yang harganya disesuaikan dengan minimal penjual  atau harga grosir dan harga dari variasi produknya. Dua tipe harga jual tersebut pasti sangat berbeda. 

Sebagai contoh, kamu jualan celana kulit, biasanya harganya di setiap ukuran berbeda. Ukuran S dan M harganya lebih murah dibandingkan dengan ukuran XL sampai XXL. 

Maka dari itu, kamu harus pintar menentukan harga dari produk yang kamu jual. Jangan sampai menjual produk dengan harga murah, tapi tidak menguntungkan. 

Deskripsi Produk

Hal lain yang perlu kamu perhatikan saat mengunggah produk di Shopee yaitu deskripsi produk. Selain gambar dan video, banyak calon konsumen yang memperhatikan deskripsi produk sebelum membeli produk tersebut. 

Mereka biasanya membaca deskripsi produk untuk mengetahui detail kualitas produk. Sebagai penjual, kamu perlu membuat deskripsi produk yang lengkap dan informatif. 

Tidak hanya itu, kamu juga perlu membuat deskripsi produk yang menarik agar bisa mempengaruhi calon konsumen untuk segera membeli produk tersebut. 

Memetakan Kategori Produk

Selain mengunggah produk, kamu juga perlu memetakan kategori produk yang akan diunggah di toko Shopee. Kamu perlu membuat list produk terlebih dahulu untuk setiap kategori produk yang dijual di Shopee. 

Baca Artikel Lainnya  Garansi Distributor Adalah: Perbedaan dengan Garansi Resmi yang Wajib Kamu Tahu!

Dengan membuat kategori produk, maka kamu bisa mempermudah konsumen saat mencari produk di toko Shopee kamu. 

Cara Upload Produk di Shopee

Setelah menyiapkan komponen yang diperlukan sebelum mengunggah produk di Shopee, kini saatnya kamu mempelajari cara upload produk di Shopee. 

Mengutip dari website Seller Shopee, untuk mengunggah produk, kamu bisa melakukannya lewat aplikasi Shopee. Kamu bisa mengawalinya dengan membuka aplikasi Shopee. Setelah itu, pilih tab Saya, kemudian buka halaman Toko Saya. Lalu, klik Tambah Produk Baru. 

Menambahkan Foto dan Video Produk

Kamu bisa mengunggah foto dan video lewat aplikasi Shopee hingga sembilan foto atau video termasuk foto sampul. 

Caranya bisa dengan mengambil foto atau video lewat kamera, mengunggah dari galeri handphone, dan mengambil foto lewat Instagram yang sudah dihubungkan. Adapun cara upload foto lewat aplikasi Shopee, seperti berikut:

  1. Pada bagian Tambah Produk, klik opsi Tambah Foto. 
  2. Setelah itu, ambil foto dan klik OK. 
  3. Foto tersebut akan menjadi foto sampul. Kamu bisa menambahkan foto lain pada etalase tersebut. 

Sementara itu, jika kamu ingin mengunggah video di etalase produk tersebut, langkah-langkah yang bisa kamu ikuti seperti berikut:

  1. Pada bagian yang sama klik Tambah Foto/Video. 
  2. Setelah itu, ambil atau cari video yang akan kamu unggah. 
  3. Atur durasi video, jika sudah sesuai video akan terunggah. 

Menambahkan Informasi Dasar

Setelah mengunggah foto dan video produk, kamu juga perlu menambahkan informasi dasar seperti nama dan deskripsi produk. Dalam deskripsi produk kamu bisa menjelaskan manfaat dan informasi lainnya tentang produk tersebut. 

Cara menambahkan informasi dasar cukup mudah. Di bagian Tambah Produk, kamu bisa melihat kolom Nama Produk dan Deskripsi Produk. Tuliskan informasi di kolom tersebut. 

Memilih Kategori Produk yang Sesuai

Selain menambahkan deskripsi, kamu juga perlu memilih kategori yang sesuai untuk produk yang diunggah. Caranya, pada bagian Tambah Produk, kamu bisa pilih menu Kategori. 

Setelah itu, pilih kategori yang sesuai. Kamu juga bisa mencari kategori produk dengan memilih ikon Pencarian di sudut kanan atas. Lalu, masukkan kata kunci yang relevan. 

Mengisi Spesifikasi Produk

Lengkapi atribut produk lainnya yang wajib untuk diisi yaitu spesifikasi produk. Kamu bisa memberikan informasi seputar merek, masa garansi, kapasitas, dan informasi penting lainnya. 

Mengatur Variasi Produk

Kamu juga bisa menambahkan informasi penjualan seperti variasi produk. Cara menambahkan variasi dengan cara membuka menu Variasi. Kamu bisa memilih variasi yang bisa membantu produk kamu lebih mudah dicari. 

Baca Artikel Lainnya  Konten Adalah Informasi yang Dibuat dan Dipublikasikan di Media, Ini Penjelasan Lengkapnya

Untuk memasukkan tipe variasi secara manual, pilih Tambah Variasi. Lalu, pilih +Tambah di bawah Tambah Opsi untuk memasukkan pilihan variasi jika tidak ada di daftar rekomendasi. 

Sementara itu, jika kamu ingin mengubah atau menghapus variasi, kamu bisa memilih opsi Hapus atau hapus pilihan variasi satu per satu dengan klik ikon X di samping variasi. Kamu juga bisa mengubah nama atau pilihan variasi dengan memilih ikon ubah yang ada di samping nama variasi. 

Jika ingin menambahkan foto ke variasi, maka kamu bisa mengaktifkan toggle Tambahkan Foto ke Variasi dan pilih opsi variasi yang kamu ingin tambahkan foto. Untuk produk dengan dua jenis variasi, kamu hanya bisa menambahkan foto untuk jenis variasi pertama, seperti foto untuk warna. 

Masukkan juga harga dan stok produk pada masing-masing variasi dengan cara klik Selanjutnya: Atur Info Variasi. 

Mengatur Harga Grosir

Kamu juga bisa menambahkan harga grosir lewat aplikasi Shopee dengan memilih opsi Grosir di halaman Tambah Produk. 

Masukkan harga Min. Pesanan, Maks. Pesanan, dan Harga Satuan di masing-masing kolom. Kamu juga bisa menambahkan lebih banyak tingkatan harga dengan memilih opsi Tambah Harga Grosir. 

Jika produk kamu mempunyai variasi, pastikan semua variasi mempunyai harga sama sebelum kamu mengatur harga grosir. 

Menambahkan Informasi Pengiriman

Kamu juga perlu menambahkan informasi pengiriman. Caranya, pilih opsi Ongkos Kirim, isi rincian informasi Berat dan Ukuran Paket, kemudian klik Simpan. 

Produk dengan berat dan ukuran variasi yang berbeda bisa mempunyai biaya ongkos kirim yang berbeda. 

Untuk memastikan bahwa ongkos kirim sudah mempunyai perhitungan yang sesuai, maka kamu bisa mengaktifkan toggle Berat dan Dimensi Berbeda untuk tiap variasi. Kemudian, masukkan berat dan ukuran setiap variasinya. 

Kamu bisa memilih Ongkos Kirim di halaman Tambah Produk, lalu isi rincian produk dan pilih jasa ekspedisi yang kamu inginkan. 

Mengisi Informasi Tambahan

Isi juga informasi tambahan seperti Kondisi produk kamu dan tunjukkan jika produk kamu masih Pre Order. Kamu juga bisa membagikan produk di platform media sosial lain dengan mengaktifkan toggle. Selanjutnya, pilih Tampilkan untuk mengunggah produk kamu. 

Aktifkan Jadwal Publikasi

Terakhir, jika kamu ingin menjadwalkan publikasi produk di waktu tertentu, maka kamu bisa mengaktifkan fitur Jadwal Ditampilkan. Waktu paling cepat untuk menjadwalkan produk yaitu satu jam dari waktu penjadwalan dan paling lama 90 hari sebelumnya. 

Pilih Simpan untuk menjadwalkan produk kamu. Kamu bisa melihat daftar produk yang terjadwal di halaman Produk Saya di bawah tab Diarsipkan. 

Sudah Bisa Mengupload Produk di Shopee?

Nah, itulah penjelasan mengenai cara upload produk di Shopee yang bisa kamu lakukan dengan aplikasi Shopee. Mengunggah produk dengan benar bisa membuat jualan kamu lebih optimal. 

Tapi, itu saja tidak cukup. Kamu juga perlu melakukan riset pasar terlebih dahulu. Kamu bisa menggunakan tools seperti Tokpee untuk melakukan riset pasar. Tokpee mempunyai fitur riset produk yang membantu kamu mengetahui produk yang banyak disukai konsumen. Jadi, kalau ingin mendapatkan banyak pesanan dari Shopee, jangan lupa gunakan Tokpee.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *