Cara Menjadi Shopee Reseller Cara Menjadi Shopee Reseller

Pasti Untung, Begini Cara Menjadi Shopee Reseller

Reseller adalah model bisnis yang saat ini banyak dijalankan karena dinilai praktis dan menguntungkan. Di era digital seperti saat ini, model bisnis reseller bisa dijalankan melalui internet. 

Kamu bisa menjadi reseller lewat sosial media atau marketplace seperti Shopee. Bahkan, Shopee sebagai penyedia platform jual beli menyediakan berbagai fitur menarik yang bisa dimanfaatkan untuk mengoptimalkan penjualan reseller. 

Hal tersebut tentu saja mempermudah kamu sebagai reseller. Apakah kamu tertarik menjadi Shopee reseller? Pelajari caranya pada artikel Tokpee kali ini. 

Apa Itu Shopee Reseller?

Sumber: Freepik

Menurut penjelasan di buku Digital Marketing untuk UMKM, reseller adalah model usaha yang bisa dijalankan secara online dengan cara menjualkan produk atau jasa orang lain, tapi seorang reseller harus memiliki produk tersebut terlebih dahulu. 

Dalam situs resmi milik Shopee, disebutkan bahwa reseller adalah model bisnis di mana seseorang membeli barang dengan tujuan untuk menjualnya kembali. 

Dengan demikian, Shopee reseller bisa diartikan sebagai  bisnis reseller yang dijalankan di marketplace Shopee. 

Saat menjalankan bisnis reseller di Shopee, kamu mempunyai banyak kesempatan untuk menjangkau pasar luas. Selain menjangkau pasar yang tak terbatas, kamu juga bisa menjual banyak produk di Shopee. Dengan strategi yang tepat, maka kamu bisa mendapatkan banyak keuntungan dari bisnis ini. 

Cara Menjadi Shopee Reseller

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya bahwa Shopee menyediakan berbagai fitur yang mempermudah siapa saja untuk berjualan dan membangun bisnis, tak terkecuali untuk pengguna yang ingin menjadi reseller. 

Sumber: Shopee.co.id

Salah satu fitur Shopee yang bisa digunakan untuk mengembangkan bisnis reseller yaitu fitur Katalog Saya. Fitur ini bisa ditemukan di menu “Saya” pada aplikasi Shopee. Dengan fitur Katalog Saya, kamu bisa mulai membuka toko online sebagai reseller maupun dropshipper yang bisa menjual kembali produk-produk di platform tersebut. 

Ada banyak produk dari berbagai kategori yang bisa promosikan dan jual di Shopee. Tidak hanya itu, kamu juga bisa menentukan harga jual untuk produk tersebut, sehingga kamu memiliki kebebasan untuk menentukan keuntungan yang ingin didapatkan. 

Lantas, bagaimana cara menggunakan Katalog Saya? Mengutip dari Shopee.co.id, berikut cara menjadi Shopee Reseller dengan mudah. 

Cara Menambahkan Produk di Katalog Saya

Sumber: Shopee.co.id

Untuk menambahkan produk di menu “Katalog Saya”, kamu perlu menentukan produk apa yang ingin kamu jual. Setelah menemukan produk yang ingin ditambahkan ke “Katalog Saya”, klik ikon “Share” yang adai kanan atas. 

Baca Artikel Lainnya  Cara Mengirim Email ke Shopee untuk Menghubungi Customer Service

Berikutnya, klik bagian “Katalog” di bagian kiri bawah. Ubah informasi produk sesuai kebutuhan dan tentukan harga jual yang akan ditampilkan di Katalog Saya. Harga asli produk tidak akan ditampilkan pada katalog. 

Sumber: Shopee.co.id

Setelah itu, klik “Daftar di Katalog” dan produk berhasil ditambahkan ke katalog kamu. Sebagai informasi, kamu dapat menambahkan hingga 9.999 produk ke katalog. 

Cara Membagikan Produk dari Katalog Saya

Sumber: Shopee.co.id

Apabila produk sudah berhasil diunggah di Katalog Saya, kini saatnya kamu mempromosikan produk tersebut dengan fitur “share”. Caranya, masuk ke halaman “Saya”, kemudian klik “Katalog Saya”. 

Sumber: Shopee.co.id

Setelah itu, pilih produk yang akan kamu bagikan. Klik ikon “Share” di kanan atas. Pilih media sosial yang ingin kamu gunakan dan produk kamu sudah berhasil dibagikan. 

Selain membagikan satu produk dari Katalog Saya, kamu juga bisa membagikan seluruh produk yang ada di katalog kamu. Caranya, masuk ke halaman “Saya” kemudian klik “Katalog Saya”. 

Sumber: Shopee.co.id

Berikutnya, klik ikon “share” di pojok kanan atas. Kamu juga bisa klik opsi “Preview Katalog”, lalu klik ikon “share” di pojok kanan atas. Dengan cara ini, kamu bisa preview lebih dahulu katalog yang ingin dibagikan. Kemudian, pilih kategori yang ingin dibagikan dan klik “Lanjutkan”. 

Sumber: Shopee.co.id

Pilih tiga produk yang ingin ditampilkan sebagai cover katalog. Kemudian, pilih media sosial yang ingin digunakan. Cek preview katalog dan share di media sosial yang sudah kamu pilih. 

Transaksi dengan pembeli lewat media sosial yang kamu pilih. Pembeli bisa mengunjungi katalog kamu melalui link yang kamu bagikan. 

Apabila mereka tertarik, maka pembeli bisa menghubungi kamu via WhatsApp atau SMS. Setelah pembeli memilih barang, kamu bisa mengarahkan mereka untuk melakukan pembayaran. Selanjutnya, kamu bisa memesan produk yang sudah dibeli dengan sistem dropship. 

Cara Mencari Supplier Tangan Pertama di Shopee

Salah satu hal yang perlu dipersiapkan sebelum memulai bisnis Shopee Reseller yaitu menemukan supplier yang tepat. Sebaiknya, kamu mencari supplier tangan pertama agar harga beli produk tidak terlalu mahal, sehingga kamu bisa menjual dengan harga yang kompetitif, tapi tetap menguntungkan. 

Jika kamu sedang mencari supplier tangan pertama di Shopee, berikut beberapa langkah yang bisa kamu lakukan. 

Menentukan Produk yang Hendak Dijual 

Langkah awal yang perlu kamu lakukan sebelum mencari supplier yaitu menentukan produk yang hendak dijual. Di Shopee ada banyak produk yang bisa kamu jual, maka dari itu kamu perlu mencari produk yang paling tepat untuk dijual. 

Baca Artikel Lainnya  Harga Reseller adalah Harga Khusus untuk Reseller, Ini Penjelasannya

Sebaiknya, pilih produk yang paling banyak diminati agar jualan kamu laku keras. Untuk menemukan produk terlaris, kamu bisa memanfaatkan tools Shopee, seperti Tokpee. 

Menemukan Toko Online sebagai Supplier

Setelah mengetahui produk apa yang ingin kamu jual, kini saatnya kamu mencari toko online sebagai supplier. Shopee biasanya akan merekomendasikan beberapa toko. 

Biasanya, toko yang direkomendasikan yaitu toko yang rata-rata penjualan dan ratingnya bagus. Semakin bagus ratingnya, maka bisa dikatakan toko tersebut benar-benar terpercaya. 

Selain itu, toko dengan penjualan yang bagus, biasanya memiliki harga jual produk yang lebih murah dari toko lain. Kamu bisa memilih toko tersebut sebagai supplier agar keuntungan yang kamu dapatkan semakin besar. 

Menghubungi Supplier

Setelah mendapatkan toko yang menurut kamu sesuai untuk menjadi supplier, maka kamu bisa langsung menghubungi supplier tersebut. Kamu bisa menghubungi via fitur pesan di aplikasi Shopee, email, atau kontak lain yang tertera di toko tersebut. 

Kamu bisa mengajukan beberapa pertanyaan, seperti:

  • Apakah mereka menyediakan layanan dropship atau sistem reseller? Biasanya, toko yang menjadi supplier tangan pertama akan menyediakan dua fitur tersebut. 
  • Jika ada sistem reseller, kamu bisa bisa bertanya apa saja persyaratannya dan bagaimana sistemnya. 

Meski sudah mendapatkan supplier tangan pertama, sebaiknya kamu tidak puas dengan satu supplier. Jika menjadi reseller, maka sebaiknya kamu mempunyai banyak supplier agar stok produk aman dan kamu bisa menjual produk yang beragam 

Perbedaan Berjualan di Shopee sebagai Reseller dan Dropshipper

Selain sistem reseller, kamu juga bisa memanfaatkan sistem dropshipper di Shopee. Ada sejumlah perbedaan antara dropshipper dan Shopee reseller. Mengutip dari situs Seller Shopee, berikut penjelasannya. 

ResellerDropship
Membutuhkan modal awalBisa tanpa modal
Perlu melihat pasar dan kompetitorPesan langsung produk dari supplier tanpa perlu stok produk
Memilih produk yang tepat dari supplier dengan harga lebih murahPengiriman produk langsung dari supplier tersebut
Pengiriman produk tetap dari penjual

Ingin Mencoba Menjadi Shopee Reseller?

Itulah penjelasan mengenai Shopee reseller lengkap dengan tata caranya. Dengan melakukan langkah-langkah yang tepat, maka kamu bisa mendapatkan omset dan keuntungan yang besar. 

Tapi, perlu diingat bahwa membangun bisnis di Shopee persaingannya sangat ketat. Maka dari itu, jika ingin berjualan di Shopee, kamu harus memiliki strategi yang tepat. 

Salah satu cara untuk mengoptimalkan penjualan di Shopee yaitu dengan menggunakan tools Shopee, seperti Tokpee. 

Kamu bisa menggunakan Tokpee untuk menemukan ide produk terlaris dan varian produk yang banyak diminati lewat fitur riset pencarian & kategori serta riset detail produk. Dengan dua fitur ini, kamu bisa menemukan produk-produk yang peluang pasarnya sangat besar. 

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan fitur riset toko untuk mengetahui performa kompetitor. Dengan demikian, kamu bisa menentukan strategi yang tepat untuk meningkatkan penjualan di Shopee. 

Dengan semua fitur canggih yang ada di Tokpee, biaya langganannya ternyata tidak mahal. Kamu hanya perlu membayar biaya langganan mulai dari Rp49.999/bulan dan kamu sudah bisa menggunakan semua fitur yang ada di Tokpee. 

Selain murah, kamu juga bisa mendapatkan garansi 100% uang kembali apabila dalam 30 hari pertama kamu merasa kurang puas dengan layanan di Tokpee. Jadi, tunggu apa lagi? Ayo daftarkan diri kamu sekarang juga dan lejitkan penjualan Shopee reseller bersama Tokpee.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *